BBM For PC – Blecberry
Messenger atau yang lebih sering dengan disebut BBM, adalah aplikasi perpesanan
yang banyak disukai oleh semua kalangan. Jika dulu penggunaan aplikasi yang
satu ini hanya bisa dipakai di perangkat Blacberry saja, kini bbm telah bisa
dinikmati semua kalangan di perangkat-perangkat lainnya seperti Android,
Iphone, hingga Windows Phone.
Bahkan semenjak ketersediaan bbm di android, aplikasi yang
satu ini cenderung lebih banyak di gunakan orang. Yang awalnya penggunaan bbm
di android minimum harus memakai OS Ice Cream Sandwich atau lebih, hingga dapat
juga digunakan di Operasional Sistem kelas bawahnya. Yakni Operasional Sistem
Android Gingerbread, Baca Cara Install BBMFor Gingerbread.
Namun, kali ini kami tidak akan membahas ketiga Platform
yang ada pada sebuah ponsel pintar tersebut. Kali ini kami akan mengajak anda
untuk menyimak bahasan tentang CaraInstall BBM di PC dan Laptop.
Caranya sebenarnya cukup mudah, namun ada juga persyaratan
yang harus dipenuhi PC anda untuk melakukan proses ini. Antara lain :
-
Pastikan RAM Laptop atau PC anda minimum adalah
2 GB atau lebih, kalau sudah ada VGA itu akan lebih baik namun hal ini tidak
wajib. Serta pastikan konektivitas internet lancar.
Jika kedua syarat tersebut sudah terpenuhi, mari kita mulai
prosesnya .
1. Langkah pertama, download aplikasi pihak ketiga yang akan
membantu kita nanti menjadi emulator dalam melakukan penginstallan bbm for pc.
Nama aplikasi tersebut adalah Buestacks.
2. setelah langkah pertama selesai dijalankan, kemudian
install Bluestacks yang anda download tersebut. Untuk tahap kedua ini anda
perlu kesabaran ekstra, sebab biasanya proses ini akan memakan waktu yang cukup
lama. Hal tersebut juga tergantung dengan koneksi internet yang tersedia.
3. Setelah Bluestacks terinstall, anda bisa menutup terlebih
dahulu Bluestacksnya.
4. Update Display Adapter Driver, dengan cara masuk ke
Control Panel – System – Device Manager. Setelah itu, restart PC atau Lapotop
anda.
5. Setelah semua selesai, anda harus mendownload aplikasi
BBM For Android. Anda bisa mendownloadnya lewat playstore. Dengan cara, buka
Bluestacks masuk kolom Search lalu cari Aplikasi bbm dengan tombol Search Play
For bbm.
6. Jika proses download aplikasi bbm nya sudah selesai, anda
bisa langsung menginstall bbm android yang telah anda download tersebut untuk
dipasang pada pc atau laptop anda.
7. Setelah bbm terinstall, jalankan seperti anda menjalankan
aplikasi bbm pada perangkat android. Ikuti petunjuk yang tertera pada layar pc
anda, Sign In untuk anda yang sudah mempunyai ID bbm sebelumnya, atau bisa
pilih Create ID jika anda ingin membuat ID Blackberry Messenger baru.
8. Jika semua tahapan tersebut sudah anda lakukan dengan
benar, Selamat bbm anda telah berhasil terinstall pada Laptop atau PC anda.
Demikian tips yang bisa kami sampaikan tentang Cara Install
BBM pada Laptop atau PC. Namun, jika masih ada yang masih belum anda mengerti
anda bisa menyimak cara lainnya di BBM For PC. Semoga sedikit tips di atas bisa menambah pengetahuan anda tentang
bagaimana cara menginstall bbm di pc. Selamat mencoba dan terima kasih telah
membaca.
Baca Juga : http://oketekno.com/26507/daftar-harga-laptop-asus-terbaru-november-2015.html
Title : Cara Install BBM di Laptop dan PC
Description : BBM For PC – Blecberry Messenger atau yang lebih sering dengan disebut BBM, adalah aplikasi perpesanan yang banyak disukai oleh semua ...
Description : BBM For PC – Blecberry Messenger atau yang lebih sering dengan disebut BBM, adalah aplikasi perpesanan yang banyak disukai oleh semua ...
0 Response to "Cara Install BBM di Laptop dan PC"
Posting Komentar